Berita Transfer: Mantan bek Liverpool, Glen Johnson, menilai the Reds harus berusaha menggagalkan upaya Manchester City mendatangkan Martin Zubimendi dari Real Sociedad.
Martin Zubimendi menjadi salah satu nama yang sempat dikaitkan dengan Liverpool pada bursa transfer musim panas lalu. Namun, transfer tersebut gagal terwujud karena sang gelandang memilih bertahan di Real Sociedad untuk terus mengasah kemampuannya dan berkembang bersama tim yang telah membesarkannya. Keputusan ini membuat Zubimendi tetap menjadi bagian penting dari skuat La Real, meski banyak klub besar mengincarnya.
Sementara itu, Liverpool berhasil mengalihkan fokus mereka dengan memoles Ryan Gravenberch sebagai gelandang bertahan baru. Kehadirannya membuat banyak pihak berpikir bahwa The Reds tak lagi membutuhkan Zubimendi. Namun, kabar terbaru menyebutkan bahwa Manchester City kini tertarik merekrut Zubimendi sebagai respons atas cedera serius yang dialami Rodri. City bahkan dikabarkan siap bergerak di bursa transfer Januari. Menanggapi hal ini, Glen Johnson memperingatkan bahwa Liverpool tidak boleh membiarkan rival berat mereka memperkuat lini tengah dengan pemain berkualitas seperti Zubimendi.
“Saya tidak akan mengatakan bahwa Liverpool tidak membutuhkannya karena dia jelas merupakan pemain kelas dunia dan akan menjadi masalah jika dia pergi ke Manchester City dari sudut pandang Liverpool. Ketika pemain seperti dia tersedia, maka Anda harus mengalahkan para pesaing untuk mendapatkan tanda tangannya,” ujar Johnson kepada Betfred.
“Gravenberch melakukan pekerjaan yang hebat, tetapi dia mungkin bisa melakukan pekerjaan yang lebih baik di masa mendatang, jadi jika Liverpool juga memiliki kesempatan untuk merekrut Zubimendi, maka mereka harus melakukannya karena mereka tidak ingin dia pindah ke Manchester City dan itu mungkin satu-satunya kesempatan mereka untuk merekrutnya, jadi jika mereka masih memiliki kesempatan untuk merekrutnya, maka mereka harus melakukannya.”
Artikel Tag: Martín Zubimendi., Liverpool, Manchester City, Real Sociedad, Glen Johnson
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liverpool-jangan-sampai-biarkan-martin-zubimendi-merapat-ke-manchester-city