Jorginho Ulas Kekurangan Italia usai Laga Kontra Kroasia

Diposting pada
Ligaolahraga.com –

Berita Piala Eropa: Jorginho berbicara tentang kekurangan timnas Italia yang perlu bersusah payah untuk lolos dari fase grup Piala Eropa 2024 usai imbangi Kroasia dengan skor 1-1.

Gli Azzurri sukses memastikan satu tempat di babak 16 besar Piala Eropa 2024 setelah bekerja keras di Red Bull Arena, Leipzig, Selasa (25/6) dini hari tadi WIB.

Timnas Italia sudah tertinggal sejak menit ke-55 akibat gol Luka Modric, namun sukses menyelamatkan satu poin berkat gol telat Mattia Zaccagni.

Jorginho bermain sebagai starter dalam formasi 3-5-2 lawas yang jarang digunakan Luciano Spalletti. Sang gelandang Arsenal kemudian menyoroti taktik sang pelatih seusai laga.

“Kami lebih memegang kendali pada babak pertama, membuat beberapa kesalahan dengan bermain dari belakang dan situasi ketika kami bisa menyakiti mereka,” kata sang gelandang Arsenal kepada Sky Sport Italia usai laga kontra Kroasia.

“Itu adalah sesuatu yang perlu kami perbaiki. Pada level ini, Anda tidak bisa terlena barang sedetik, kami membiarkan mereka mendapatkan penalti dan kemudian kebobolan gol yang tak seharusnya terjadi,” sambungnya.

“Kami berjuang dengan kebanggaan, terus menekan, menekan, dan menekan hingga hasilnya tiba.”

Luciano Spalletti juga kerap kesal kepada para pemain Italia karena sering melakukan kesalahan yang sifatnya mendasar.

“Kami tidak puas dengan hanya memegang bola, kami mencoba mengalirkan bola untuk membuat mereka ke luar posisi,” tandas Jorginho.

“Masalahnya adalah ketika kami membuat operan vertikal, kami salah menempatkannya dan melakukan banyak hal teknis dengan salah,” pungkasnya.

Artikel Tag: Jorginho, Timnas Italia, Piala Eropa 2024, Timnas Kroasia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jorginho-ulas-kekurangan-italia-usai-laga-kontra-kroasia